Jakarta, 1 Juni 2025 - Nuon Digital Indonesia (Nuon) menghadirkan Behind the Game (BTG) Area pada gelaran Soundsfest 2025 sebagai bagian dari strategi pengembangan ekosistem hiburan digital yang semakin inklusif dan interaktif Inisiatif ini menjadi ruang bagi generasi muda untuk merasakan langsung pengalaman digital terbaik dari berbagai layanan unggulan Nuon dalam festival musik terbesar di Jabotabek.
Dengan mengusung konsep penggabungan antara portofolio bisnis Digital Games, Digital Music, dan Digital Lifestyle, BTG Area menjadi ruang interaktif yang menyatukanberbagai produk digital Nuon dalam satu pengalaman festival yang seru dan berbeda dari biasanya. Pengunjung tidak hanya diajak untuk menikmati hiburan, tetapi juga terlibat langsung mencoba dan mengeksplorasi berbagai produk digital unggulan dari Nuon.
Rangkaian keseruan BTG Area menghadirkan booth Langit Musik yang mengajak para pengunjung untuk mengunggah karya musik mereka sendiri, booth Nuon Games yang menyuguhkan beragam gim yang dapatdimainkan langsung oleh para pengunjung, Ayo Dance dari Megaxus yang menjadi sarana pengunjung adu skill dance virtual, Digital Lifestyle Lounge yang menyajikan spinning wheel dan membagikan iket nonton film Tak Ingin Usai di Sini secara gratis. Semua keseruan ini dilengkapi dengan photobooth yang memungkinkan pengunjung mengabadikan momen berkesan mereka di BTG Area.
Nuansa festival ini semakin lengkap dengan kehadiran musisi-musisi dari Langitku, seperti Seteru Sunyi, yang menghibur pengunjung dan menambah atmosfer kemeriahan di BTG Area.. Selain itu, pengunjung juga dapat mengikuti turnamen main bareng (mabar) gim Free Fire bersama sesama pengunjung dan pro player, yang menjadi daya tarik tersendiri bagi para penggemar gim.
Tak hanya itu, pengunjung juga diajak untuk mengikuti aktivitas pengumpulan stempel dengan cara menyelesaikan tantangan seru di setiap booth. Pengunjung yang berhasil mengumulkan stempel juga berkesempatan memainkan gim FIFA dan arcade games yang menambah keseruan pengalaman di area BTG Area.
Kehadiran BTG Area membuktikan bahwa hiburan digital bukanlah sekadar menikmati konten, tetapi juga membuka peluang kolaborasi dan interaksi langsung yang melibatkan para pengunjung untuk merasakan pengalaman digital yang berkualitas. Melalui inisiatif ini, Nuon menegaskan komitmennya terhadap pengembangan talenta lokal dan pertumbuhan industri kreatif Tanah Air, dengan menghadirkan pengalaman digital yang menyatu dengan kehidupan sehari-hari generasi masa kini.